penyakit yang sering terjadi pada anak adalah penyakit diare, karena usia balita disamping belum memiliki kekebalan tubuh yang kuat balita juga sangat dekat dengan hal-hal yang bisa menyebabkan terjadinya diare. oleh karena itu masa-masa balita seorang ibu harus benar-benar bisa memperhatikan kesehatan anaknya agar bisa terhindar dari segala macam penyakit. untuk mencegah terjadinya penyakit salah satunya ibu harus mencaga kebersihan, baik kebersihan anak, lingkungan, makanan dan semua hal yang aa kaitanya dengan anak.
dalam hal pemberian makanan ibu juga harus memperhatikan tipe makanan yang sudah bisa dicerna oleh anaj. contohnya anak usia 0-6 bulan hendaknya anak cukup diberi ASI ekslusif saja yaitu pemberian air susu saja tanpa diberi makanan tambahan lainnya. hal ini sangat perlu diperhatikan oleh ibu karena usia 0-6 bulan sistem pencernaan bayi belum sempurna sehingga jika diberi makanan tambahan lainnya dikhawatirkan akan terjadi kelainan pada bayi baik itu diare maupun yang lain.
yang tidak boleh dilupakan adalah kualitas air susu ibu itu sendiri, untuk mengatasi hal itu maka ibu harus senantiasa makan makanan dan minuman yang bergizi dan menghindari makanan atau minuman yang banyak mengandung bahan kimia, karena secara tidak langsung hal ini akan berakibat kepada bayi.
mari kita turunkan bersama angka kesakitan bayi khususnya diare dengan cara mencaga kebersihan, ketepatan pemberian makanan dan minuman, manjaga kualitas air susu ibu dan senantiasa membawa bayi ke posyandu agar bisa terkontrol secara optimal tumbuh dan kembang anak. semoga bayi anda senantiasa sehat.